PESANTREN KILAT DI MTs WI Kebarongan 1443 H/ 2022 M

Pesantren kilat adalah kegiatan yang selalu dilakukan oleh sekolah ketika bulan Ramadhan. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta berakhlakul karimah. Adapun pengertian pesantren kilat secara umum adalah lembaga pendidikan islam yang di dalamnya terdapat pemateri yang bertugas mendidik dan mengajar para santri. Mereka menggunakan sarana masjid atau madrasah atau didukung oleh pondok pesantren. Kegiatan ini disebut kilat karena dilakukan dalam waktu yang relatif singkat. Bentuknya adalah aktualisasi pembiasaan pengamalan ibadah dan thaharoh (cara bersuci). Di tahun ini MTs WI Kebarongan telah membentuk tim khusus yang bertugas mengisi materi pesantren kilat untuk santri Kelas 7 dan 8. Pelaksanaan kegiatan pesantren kilat dilaksanakan bersamaan dengan Ujian Madrasah bagi Kelas 9.

Kegiatan ini dilaksanakan selama sepuluh hari. Dimulai pada saat puasa hari ke 14-23 tepatnya pada hari Sabtu-Senin, 16-25 April – 2022. Dimulai pukul 07.30 – 09.30 WIB.

Untuk tahun ini kegiatan Pesantren Ramadhan 1443 H dengan tatap muka, mereka dengan antusias dan semangat mengikuti kegiatan tersebut. 

Kegiatan Pesantren Ramadhan diawali dengan Sholat Dhuha berjama’ah dan tadarus Al-Qur’an yang dipimpin oleh Asatidz dari tim Pesantren Kilat. Dilanjutkan dengan pengisian materi oleh Asatidz yang bertugas. Adapun materi dalam pesantren kilat diantaranya :

  1. Tata cara Wudhu & praktik berwudhu
  2. Tata cara Tayamum & praktik bertayamum
  3. Tata cara shalat Fardu, praktik shalat fardu dan praktik Shalat makmum masbuk
  4. Tata cara mandi wajib
  5. Tata cara shalat Sunah ‘Idul Fitri & praktik shalat ‘Idul Fitri

Kepala MTs WI Ustadz Syahidin,S.Ag membuka Kegiatan Pesantren Kilat, dalam sambutannya beliau menyampaikan kepada Santriwan dan santriwati bahwa “Bulan Ramadhan adalah bulan latihan menahan nafsu, bersabar, menjaga ibadah sholat fardhu agar tepat waktu dan menambah amalan ibadah sunnah”. Beliau juga berpesan agar santriwan dan santriwati tetap tertib dan rapi selama mengikuti kegitan Pesantren Kilat ini agar tercipta suasana yang tenang sehingga materi yang disampaikan dapat diterima dengan baik.

Setelah materi disampaikan, Ustadz akan mengevaluasi dengan memberi pertanyaan kepada santriwan dan santriwati yang bisa menjawab pertanyaan dengan benar akan mendapatkan pengharagaan atau hadiah. Mereka dengan rapi  dan tertib mendengarkan pertanyaan demi pertanyaan yang dibacakan.

Pada kegiatan pesantren Ramadhan ini juga ada penghargaan untuk santriwan dan santriwati yang dapat mencapai tahfidz tertinggi. Selain itu juga setiap santri dibiasakan untuk mengisi kotak sedekah yang dibuat sendiri khusus di Bulan Ramadhan. Hal ini dilakukan supaya para santri terbiasa untuk menyisihkan sebagian uang mereka untuk bersedekah. Di hari terakhir pelaksanaan pesantren kilat setiap santri dianjurkan untuk bertukar kado dengan sesama temannya. Dengan begitu akan tercipta kebahagian dan keakraban diantara mereka.

Kegiatan ini meski dilaksanakan dalam waktu singkat, diharapkan dapat memberikan yang terbaik mengenai tata cara berpuasa serta menambah wawasan santri tentang pengamalan ibadah, serta dapat membentuk karakter islami yang dapat menjadikan generasi Ulul Albab yang cerdas, mandiri, berprestasi dan berakhlakul karimah.

Leave a Reply